Sabtu, 20 Oktober 2018, di Panggung Terbuka Lapangan Pleret, GMNU Pleret mengadakan acara penggalangan dana untuk korban gempa Palu dan Donggala. Rangkaian acara tersebut dimulai sejak sore hari, diakhiri dengan doa mujahadah di malam harinya.
Tampil sebagai pembuka, siswa-siswi SDNU Pemanahan yang tergabung dalam Grup Hadroh kolaborasi SDNU Pemanahan dan PP Nurul Istadz Wonokromo asuhan Gus Haris.
Ini sekaligus adalah penampilan perdana kegiatan Ekstrakurikuler Hadrah SDNU Pemanahan yang dilaksanakan setiap Jumat sore di PP Nurul Istadz Wonokromo.
Jika penasaran monggo diklik perform kami di sini, jangan lupa like dan subsribe channel youtube SDNU Pemanahan Channel nggih, agar kami semakin bersemangat menyumbangkan karya-karya kami di blantika peryoutuban, maturnuwun.